Shopping cart

Subtotal: $4398.00

View cart Checkout

shape
shape

Apel Pagi di Lingkungan Dinas Perindagkop UKM Kaltim

  • Home
  • Apel Pagi di Lingkungan Dinas Perindagkop UKM Kaltim

Apel Pagi di Lingkungan Dinas Perindagkop UKM Kaltim

Samarinda - Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Provinsi Kalimantan Timur kembali menggelar apel pagi rutin untuk meningkatkan semangat dan kinerja pegawai pada pagi ini. Apel pagi tersebut dilaksanakan pada tanggal 16 Oktober 2023, di halaman kantor Dinas Perindagkop UKM Provinsi Kaltim. Rutinitas apel pagi ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang lebih erat antara pimpinan dan pegawai, serta memastikan bahwa seluruh anggota tim selaras dengan visi dan misi dinas tersebut. Apel pagi ini dipimpin oleh Kepala Dinas Perindagkop UKM Provinsi Kaltim Heni Purwaningsih. Heni menyampaikan kepada seluruh pegawai untuk menjadi pribadi yang disiplin dan kompeten berkapasitas. Karena yang menerima manfaat atau dampaknya adalah diri kita sendiri. “Kalau kita sudah terbiasa seperti itu maka dimana saja kita ditugaskan maka kita akan bisa menghadapi semuanya.” ujar Heni. Beliau juga menekankan untuk mempercepat kegiatan-kegiatan dan pelaporan keuangan agar segera diselesaikan sehingga realisasi serapan kita meningkat. Kepala Dinas Perindagkop UKM Provinsi Kaltim juga memanfaatkan kesempatan ini untuk menyampaikan agenda-agenda penting yang akan dijalankan oleh dinas tersebut dalam waktu dekat. “Diharapkan bahwa kegiatan seperti ini akan terus menjadi sarana untuk memperkuat kolaborasi dan mencapai tujuan bersama Dinas.” tutup Heni. (Nad/Ek/Nisa/HumasDP2KUKM) http://indagkop.kaltimprov.go.id #indagkopkaltim #pemprovkaltimSamarinda - Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan Usaha Kecil Menengah Provinsi Kalimantan Timur kembali menggelar apel pagi rutin untuk meningkatkan semangat dan kinerja pegawai pada pagi ini. Apel pagi tersebut dilaksanakan pada tanggal 16 Oktober 2023, di halaman kantor Dinas Perindagkop UKM Provinsi Kaltim.

Rutinitas apel pagi ini bertujuan untuk membangun komunikasi yang lebih erat antara pimpinan dan pegawai, serta memastikan bahwa seluruh anggota tim selaras dengan visi dan misi dinas tersebut. Apel pagi ini dipimpin oleh Kepala Dinas Perindagkop UKM Provinsi Kaltim Heni Purwaningsih.

Heni menyampaikan kepada seluruh pegawai untuk menjadi pribadi yang disiplin dan kompeten berkapasitas. Karena yang menerima manfaat atau dampaknya adalah diri kita sendiri. “Kalau kita sudah terbiasa seperti itu maka dimana saja kita ditugaskan maka kita akan bisa menghadapi semuanya.” ujar Heni. Beliau juga menekankan untuk mempercepat kegiatan-kegiatan dan pelaporan keuangan agar segera diselesaikan sehingga realisasi serapan kita meningkat.

Kepala Dinas Perindagkop UKM Provinsi Kaltim juga memanfaatkan kesempatan ini untuk menyampaikan agenda-agenda penting yang akan dijalankan oleh dinas tersebut dalam waktu dekat. “Diharapkan bahwa kegiatan seperti ini akan terus menjadi sarana untuk memperkuat kolaborasi dan mencapai tujuan bersama Dinas.” tutup Heni.

(Nad/Ek/Nisa/HumasDP2KUKM)

http://indagkop.kaltimprov.go.id

#indagkopkaltim #pemprovkaltim