Shopping cart

Subtotal: $4398.00

View cart Checkout

shape
shape

Bimtek Produk Mebel Rotan

  • Home
  • Bimtek Produk Mebel Rotan

Bimtek Produk Mebel Rotan

Paser - Potensi produk rotan di Kabupaten Paser sangat bagus jika dikembangkan secara lebih maksimal. Potensi rotan ini tersebar di beberapa desa yang menghasilkan produk rotan yang cukup besar. Pemberdayaan IKM kerajinan mebel berbahan rotan ini perlu dilakukan agar produk rotan tidak hanya dijual mentah tetapi bisa menjadi produk kerajinan mebel rotan yang memiliki nilai jual yang cukup baik sebagai tambahan penghasilan bagi masyarakat daerah Kecamatan Long Ikis di Kabupaten Paser. Maka dari itu Bidang Industri Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kalimantan Timur mengadakan Bimtek Produk Mebel Rotan di Paser, Kamis (04/11/2021). Tujuan diadakannya bimtek ini ialah untuk menambah pengetahuan, wawasan, dan meningkatkan kompetensi bagi IKM Kerajinan Mebel berbahan rotan yang ada di Paser. “Kami berharap bimtek ini akan memberikan tambahan ilmu bagi IKM sehingga akan tumbuh dan mampu memberikan kontribusi ekonomi bagi masyarakat.” Ujar H. Khairul Saleh, S.Sos, M.Si selaku Kepala Disperindagkop UKM Kabupaten Paser dalam sambutannya sebelum membuka kegiatan ini. Peserta bimtek ini adalah 20 IKM Kerajinan Mebel yang ada di Kabupaten Paser. Turut hadir pembicara dana narasumber yang berasal dari Dinas Perindagkop dan UKM Kab. Paser serta UPTD Pelatihan Koperasi. Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dan dilaksanakan di BPU Desa Brewe, 04-06 November 2021. Sumber: Hakari (Nad/Ek/HumasDP2KUKM) http://indagkop.kaltimprov.go.id #indagkopkaltim #pemprovkaltimPaser - Potensi produk rotan di Kabupaten Paser sangat bagus jika dikembangkan secara lebih maksimal. Potensi rotan ini tersebar di beberapa desa yang menghasilkan produk rotan yang cukup besar.

Pemberdayaan IKM kerajinan mebel berbahan rotan ini perlu dilakukan agar produk rotan tidak hanya dijual mentah tetapi bisa menjadi produk kerajinan mebel rotan yang memiliki nilai jual yang cukup baik sebagai tambahan penghasilan bagi masyarakat daerah Kecamatan Long Ikis di Kabupaten Paser.

Maka dari itu Bidang Industri Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Kalimantan Timur mengadakan Bimtek Produk Mebel Rotan di Paser, Kamis (04/11/2021).

Tujuan diadakannya bimtek ini ialah untuk menambah pengetahuan, wawasan, dan meningkatkan kompetensi bagi IKM Kerajinan Mebel berbahan rotan yang ada di Paser.

“Kami berharap bimtek ini akan memberikan tambahan ilmu bagi IKM sehingga akan tumbuh dan mampu memberikan kontribusi ekonomi bagi masyarakat.” Ujar H. Khairul Saleh, S.Sos, M.Si selaku Kepala Disperindagkop UKM Kabupaten Paser dalam sambutannya sebelum membuka kegiatan ini.

Peserta bimtek ini adalah 20 IKM Kerajinan Mebel yang ada di Kabupaten Paser. Turut hadir pembicara dana narasumber yang berasal dari Dinas Perindagkop dan UKM Kab. Paser serta UPTD Pelatihan Koperasi.

Kegiatan ini dilaksanakan selama 3 (tiga) hari dan dilaksanakan di BPU Desa Brewe, 04-06 November 2021.

Sumber: Hakari

(Nad/Ek/HumasDP2KUKM)

http://indagkop.kaltimprov.go.id

#indagkopkaltim #pemprovkaltim