Shopping cart

Subtotal: $4398.00

View cart Checkout

shape
shape

Tim Reformasi Birokrasi DPPKUKM Kaltim Ikuti Sosialisasi Reformasi Birokrasi

  • Home
  • Tim Reformasi Birokrasi DPPKUKM Kaltim Ikuti Sosialisasi Reformasi Birokrasi

Tim Reformasi Birokrasi DPPKUKM Kaltim Ikuti Sosialisasi Reformasi Birokrasi

Samarinda – Muhammad Sa’duddin selaku Kadis Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) Kaltim berkomitmen untuk melaksanakan Reformasi Birokrasi di lingkup instansinya yang didukung penuh oleh jajaran esselon III dan seluruh pegawai. Sejalan dengan hal tersebut, Dinas PPKUKM Kaltim menggelar Sosialisasi Reformasi Birokrasi untuk seluruh tim RB, Selasa (09/05/2023). Reformasi Birokrasi merupakan salah satu upaya pemerintah untuk mencapai good governance dan melakukan pembaharuan dan perubahan mendasar terhadap sistem penyelenggaraan pemerintahan terutama menyangkut aspek-aspek kelembagaan (organisasi), ketatalaksanaan dan sumber daya manusia aparatur. Pertemuan kali ini sekaligus perkenalan atas terbentuknya Tim RB yang baru, serta untuk pendalaman ilmu terkait Reformasi Birokrasi sesuai Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1 Tahun 2023. Mengundang narasumber yang kompeten di bidangnya yakni Ibu Eles Mihani dari Biro Organisasi Setda. Kaltim dan narasumber dari Inspektorat Kaltim hadir Ibu Dewi Supriati dan Ibu Pusfita Mawardyani. (Nad/Ek/HumasDP2KUKM) http://indagkop.kaltimprov.go.id #indagkopkaltim #pemprovkaltim