Shopping cart

Subtotal: $4398.00

View cart Checkout

shape
shape

Wagub Kaltim Lepas Jalan Santai Gebyar Hari UMKM Nasional 2023

  • Home
  • Wagub Kaltim Lepas Jalan Santai Gebyar Hari UMKM Nasional 2023

Wagub Kaltim Lepas Jalan Santai Gebyar Hari UMKM Nasional 2023

Samarinda - Di sela-sela kegiatannya, Wakil Gubernur Kalimantan Timur menghadiri kegiatan Gebyar Hari UMKM Nasional Tahun 2023 yang diadakan di Gor Kadrie Oening Sempaja Samarinda, Minggu (13/08/2023). Gebyar Hari UMKM Nasional ini dirangkai dengan senam sehat bersama, dilanjutkan dengan jalan santai serta talkshow inspiratif terkait UMKM, berbagai lomba untuk para UMKM, dan turut menghadirkan stand pameran UMKM dan sembako murah. “Kegiatan ini menjadi semangat bagi kita semua untuk memajukan UMKM yang menjadi salah satu kontributor penting dalam pembangunan ekonomi Nasional dan Global serta memperkuat sektor UMKM yang merupakan tulang punggung ekonomi kita.” ujar Hadi dalam sambutannya. “Saya mengapresiasi Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM Kaltim, serta semua pihak yang telah bekerja keras dalam menyelenggarakan rangkaian acara ini. jalan sehat, talkshow inspiratif, lomba-lomba kreatif, bazar UMKM dan sembako murah, serta hiburan yang meriah.” lanjutnya. “UMKM bukan sekadar bisnis, tetapi juga merupakan pilar utama yang mendukung pertumbuhan ekonomi secara merata. Dengan dukungan yang tepat, UMKM dapat berkembang menjadi pelaku ekonomi yang tangguh dan berdaya saing. Oleh karena itu, kita perlu terus mendorong inovasi, pelatihan, akses permodalan, dan akses pasar yang lebih luas bagi UMKM di Kaltim. Saya ingin mengapresiasi semua pelaku UMKM di Kalimantan Timur yang telah berjuang dengan gigih untuk menghadapi berbagai tantangan.” ucap Hadi. Acara dimulai dengan senam bersama, dan dilanjutkan dengan jalan santai mengelilingi Gor Kadrie Oening. Hadir untuk mendampingi Wagub Kaltim yakni Kadis PPKUKM Kaltim dan seluruh jajaran Forkopimda Kaltim. (Nad/Ek/HumasDP2KUKM) http://indagkop.kaltimprov.go.id #indagkopkaltim #pemprovkaltimSamarinda - Di sela-sela kegiatannya, Wakil Gubernur Kalimantan Timur menghadiri kegiatan Gebyar Hari UMKM Nasional Tahun 2023 yang diadakan di Gor Kadrie Oening Sempaja Samarinda, Minggu (13/08/2023). Gebyar Hari UMKM Nasional ini dirangkai dengan senam sehat bersama, dilanjutkan dengan jalan santai serta talkshow inspiratif terkait UMKM, berbagai lomba untuk para UMKM, dan turut menghadirkan stand pameran UMKM dan sembako murah.

“Kegiatan ini menjadi semangat bagi kita semua untuk memajukan UMKM yang menjadi salah satu kontributor penting dalam pembangunan ekonomi Nasional dan Global serta memperkuat sektor UMKM yang merupakan tulang punggung ekonomi kita.” ujar Hadi dalam sambutannya. “Saya mengapresiasi Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UMKM Kaltim, serta semua pihak yang telah bekerja keras dalam menyelenggarakan rangkaian acara ini. jalan sehat, talkshow inspiratif, lomba-lomba kreatif, bazar UMKM dan sembako murah, serta hiburan yang meriah.” lanjutnya.

“UMKM bukan sekadar bisnis, tetapi juga merupakan pilar utama yang mendukung pertumbuhan ekonomi secara merata. Dengan dukungan yang tepat, UMKM dapat berkembang menjadi pelaku ekonomi yang tangguh dan berdaya saing. Oleh karena itu, kita perlu terus mendorong inovasi, pelatihan, akses permodalan, dan akses pasar yang lebih luas bagi UMKM di Kaltim. Saya ingin mengapresiasi semua pelaku UMKM di Kalimantan Timur yang telah berjuang dengan gigih untuk menghadapi berbagai tantangan.” ucap Hadi.

Acara dimulai dengan senam bersama, dan dilanjutkan dengan jalan santai mengelilingi Gor Kadrie Oening. Hadir untuk mendampingi Wagub Kaltim yakni Kadis PPKUKM Kaltim dan seluruh jajaran Forkopimda Kaltim.

(Nad/Ek/HumasDP2KUKM)

http://indagkop.kaltimprov.go.id

#indagkopkaltim #pemprovkaltim