Shopping cart

Subtotal: $4398.00

View cart Checkout

shape
shape

Bimbingan Teknis Sistem OSS dan SIINas Dukung Penerbitan Perizinan Usaha Industri di Kaltim

  • Home
  • Bimbingan Teknis Sistem OSS dan SIINas Dukung Penerbitan Perizinan Usaha Industri di Kaltim

Bimbingan Teknis Sistem OSS dan SIINas Dukung Penerbitan Perizinan Usaha Industri di Kaltim

Bimbingan Teknis Sistem OSS dan SIINas
Dukung Penerbitan Perizinan Usaha Industri di Kaltim

Balikpapan - Dalam upaya untuk meningkatkan kemudahan berusaha di sektor industri di Kalimantan Timur, Bidang Industri Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DPPKUKM) Provinsi Kalimantan Timur menggelar acara Bimbingan Teknis tentang Sistem OSS (Online Single Submission) dan SIINas (Sistem Informasi Industri Nasional), Rabu (24/07/2024).

Acara yang diselenggarakan di Pentacity Hotel Balikpapan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman mendalam kepada para pelaku usaha industri mengenai prosedur perizinan yang terintegrasi melalui platform OSS serta pemanfaatan SIINas dalam memfasilitasi proses perizinan dan pengawasan industri.

Acara bimbingan teknis dihadiri oleh lebih dari 40 peserta dari perangkat daerah teknis yang membidangi industri se Kalimantan Timur. Mengundang narasumber dari Direktorat Ketahanan dan Iklim Usaha Industri Kementerian Perindustrian, Balai Standarisasi dan Pelayanan Jasa Industri, dan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, materi yang disampaikan meliputi tahapan pendaftaran perizinan melalui OSS, integrasi data antarinstansi, serta pentingnya SIINas dalam memonitor dan mengelola informasi industri secara terpusat.

Kepala Dinas PPKUKM Prov. Kaltim Heni Purwaningsih berharap agar kegiatan serupa dapat dilakukan secara berkala untuk terus memperbarui informasi dan menyesuaikan dengan perkembangan regulasi terbaru. “Dengan terselenggaranya acara bimbingan teknis ini, diharapkan dapat meningkatkan investasi di sektor industri Kalimantan Timur serta mendorong pertumbuhan ekonomi daerah secara keseluruhan.” ujar Heni.

(Nad/Ek/HumasDP2KUKM)

http://dppkukm.kaltimprov.go.id

#ppkukmkaltim #indagkopkaltim #pemprovkaltim